Friday, June 24, 2005

top 5 ino's favorite comic!














keterengan gambar (ki-ka) Lovely Complex, Parfit-Tic, Cash Girl, Made In Mikaru, Ingenuo
Top Five Ino's Favourite Comic Books!
1. Lovely Complex
Kenapa aku buat LC jadi nomor satu? Karena eh karena, Lovely Complex tuh ceritanya seru abis. Sumpah lucu banget, ceritanya tentang cewek cowok yang secara fisik beda banget, yang cewek orang tertinggi di kelas sedangkan yang cowok terpendek di kelas. Masalah mulai muncul ketika si cewek naksir si cowok cebol itu.
Baru browsing di internet, ada sepuluh seri. Beli nggak ya? Jujur nih ya, selama ini aku baca LC pinjemen teman tersayang: WIWI!
2.Parfait Tic
Awalnya bagus, tapi belakangan kualitas ceritanya rada jayus. Don't know why. Ceritanya ttg cewek yang jatuh cinta bergantian sama kakak beradik Ichi dan Daiya, tetangga atas kamarnya. Kenapa dibilang bergantian? Abis, awalnya Fuko naksir sama Daiya, berhubung cowok itu playboy dan nggak bisa diajak pacaran serius perasaannya pun beralih sama kakaknya, Ichi.
3. Cash Girl
Komik Korea favorit. Ceritanya tentang cewek yang suka banget sama duit. Bedanya sama Working Girl, cewek ini matrenya lebih kebangetan. Irit abis (pengalaman jadi gelandangan sama papanya) dan nggak jelas perasaannya sama cowok serumahnya (ups, lupa lagi namanya).
4. Made In Mikaru
Tadinya mau masukin Milk Shake-nya Himawari Ezuki. Tapi setelah dipikir-pikir, Made In Mikaru jauh lebih masuk akal ketimbang Milk Shake, meskipun sama-sama bertemakan cewek yang memulai debut label pakaian.
5. Ingenuo
Satu lagi komik yang temanya tentang modelling dan fotografi. Ceritanya unik, meskipun ada bagian-bagian yang kurang ino mengerti, seperti sadisnya si cowok italia itu sama Jiayu, buset dah mukulnya nggak nanggung-nanggung. Mengingatkanku sama The Other Marionette.

No comments: